banner 728x90
Daerah

Komitmen Kesehatan Berbuah Manis, Probolinggo Sabet UHC Award 2026

×

Komitmen Kesehatan Berbuah Manis, Probolinggo Sabet UHC Award 2026

Sebarkan artikel ini
Pemerintah Kota Probolinggo meraih UHC Award 2026 kategori Madya./ Foto: Kominfo

PROBOLINGGO,- Pemerintah Kota Probolinggo meraih UHC Award 2026 kategori Madya. Penghargaan ini menjadi pengakuan atas capaian perlindungan kesehatan masyarakat.

Total capaian Universal Health Coverage (UHC) di Kota Probolinggo mencapai 99,58 persen. Jumlah peserta tercatat sebanyak 243.381 jiwa.

Dari jumlah tersebut, peserta aktif mencapai 218.949 jiwa. Tingkat keaktifan berada di angka 89,58 persen.

Penghargaan tersebut diserahkan dalam kegiatan Deklarasi dan Pencanangan UHC. Acara digelar di Ballroom JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat.

Wali Kota Probolinggo, dr Aminuddin, menyampaikan rasa syukur atas penghargaan tersebut. Ia menegaskan layanan kesehatan warga telah terjamin.

“Alhamdulillah, penghargaan ini menunjukkan seluruh kesehatan masyarakat Kota Probolinggo sudah ter-cover,” ujarnya.

Baca Juga:  Gus Haris Lantik 129 Pejabat Baru, Tegaskan Jabatan Bukan Hadiah tapi Amanah

Menurut Aminuddin, capaian UHC akan berdampak langsung pada peningkatan kualitas hidup masyarakat. Hal ini sejalan dengan target peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

“Tujuan akhirnya adalah meningkatkan derajat kesehatan dan IPM Kota Probolinggo,” jelasnya.

Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ghufron Mukti, menilai komitmen kepala daerah menjadi kunci utama. Dukungan pemerintah daerah sangat menentukan keberhasilan UHC.

“Ketika kepala daerah memiliki komitmen yang kuat, perlindungan kesehatan masyarakat bisa terwujud lebih merata,” katanya.

Penghargaan ini diharapkan memperkuat komitmen Pemkot Probolinggo. Layanan kesehatan yang inklusif akan terus ditingkatkan.***